"GO GREEN" YANG MENJADI TREN
----------
Kini gerakan peduli lingkungan tidak lagi hanya berupa penanaman bibit pohon, kerja bakti membersihkan pantai, atau kecaman terhadap industrialis yang merusak lingkungan. Sosialisasi gerakan Go Greenâ mau tak mau masuk juga ke dalam gaya hidup populer yang komersil, lalu menjadi tren. Banyak industri barang maupun jasa yang ramai-ramai mengembangkan produk-produknya, lalu memasarkannya dengan label âœramah lingkunganâ. Beberapa contohnya seperti mobil listrik, barang elektronik yang eco-friendly, atau furnitur unik dari bahan daur ulang. Produk-produk tersebut dianggap memiliki nilai jual yang lebih karena menyertakan embel-embel âœGo Greenâ. Maka tak heran jika terkadang Anda mendapati promosi penjualan produk tertentu yang berhadiah bibit tanaman.
TINDAKAN SEDERHANA SEHARI-HARI
----------
Kepedulian terhadap lingkungan bisa kita lakukan dari hal-hal sederhana dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari membuang sampah pada tempatnya, mematikan peralatan listrik jika tak dipakai, menghemat pemakaian air, dsb. Kita juga bisa memanfaatkan kembali plastik belanja untuk wadah sampah atau botol bekas air mineral untuk wadah sabun cuci cair.
LEBIH MAHAL TAPI LEBIH HEMAT
----------
Produk-produk yang berteknologi ramah lingkungan harganya rata-rata lebih mahal, contohnya mobil hybrid. Meskipun demikian mobil hybrid dinilai lebih hemat bahan bakar, biaya perawatan, dan pajaknya lebih murah. Oleh karena itu tak sedikit orang yang berpikir bahwa dengan memiliki mobil hybrid mereka ikut menjaga lingkungan, bergaya, dan berinvestasi.
Mohon Maaf Apabila Ada Kesalahan Dalam Penulisan. Semoga artikel tentang GO GREEN di atas dapat bermanfaat. Jika ingin menduplikasi artikel ini diharapkan mencantumkan link http://ratsoffice.blogspot.com/2013/01/go-green.html. Terima Kasih.
Rats Office
Published:
2013-01-23T03:14:00-08:00
Title:GO GREEN
Author :
HOME